Suffering for Christ's sake

Written on 05/23/2023
Maria Shandi


Dear MS Friend,

Apakah yang dimaksud “menderita untuk Kristus”?

Berdasarkan sejarah Kekristenan dan yang tertulis di Alkitab, penderitaan ini biasanya berkaitan dengan atau terjadi karena iman seseorang kepada Tuhan Yesus.

Misalnya, seorang dikucilkan, gak punya teman, di bully, dianggap aneh, karena berpegang teguh kepada prinsip Kekristenan.

Untuk menjalani hidup, rasanya sulit untuk selalu lurus dan taat padaNya. Belum lagi, kalo kita terancam bakal hidup sendiri dan gak punya teman.

Tapi, selama yang kita lakukan adalah untuk kemuliaanNya dan saat kita evaluasi bersamaNya memang sesuai dengan FirmanNya, maka tak perlu takut.

Mungkin saat ini kita belum dipertemukan dengan orang-orang yang seperjuangan. Tapi bertekunlah dalam iman, sebab Ia selalu ada buat kita. Dan jika diperlukan, Ia akan bawa kita ke komunitas yang bisa bertumbuh bersama, menurut kemurahanNya.

MS