Jaga Lingkungan

Written on 03/16/2023
Maria Shandi


Dear MS Friend,

Menyambung obrolan kemarin soal “mengistirahatkan tanah”, itu sebenarnya hanya salah satu dari usaha untuk melestarikan lingkungan hidup di sekitar kita.

Sebenarnya banyak upaya untuk jaga lingkungan seperti penghijauan, reboisasi dan sejenisnya.

Tapi, gak bisa dipungkiri semakin banyaknya jumlah manusia di bumi, makin luasnya pemukiman orang, makin majunya industri dan perkembangan teknologi, itu semua makin mengikis hutan dan rumah alami margasatwa.

Jadi, gak heran kalo bencana alam dan sejenisnya akan makin sering terjadi.

Terus kita harus gimana? Lakukan yang bisa dengan porsi masing-masing. Jadilah manusia yang bertanggung jawab dengan tidak membuang sampah sembarangan, mengatur pola hidup dan sikap terhadap alam di sekitar kita.

Karena jika bumi ini rusak sama sekali, mau tinggal dimana anak cucu kita nanti sebelum Tuhan datang kedua kali?

MS