Dear MS Friend,
Firman katakan bahwa apapun yang kita lakukan, baik kita makan ataupun minum, baiklah itu untuk kemuliaan Tuhan.
Sekilas, mungkin terlihat berlebihan. Gimana caranya makan minum kita bisa memuliakan Dia?
Sebenarnya sangat sederhana. Karena apa yang Dia mau adalah apa yang baik, yang berkenan kepadaNya dan yang sempurna.
Jika kita makan dan minum, maka bukan sekedar supaya kita senang. Tapi yang kita konsumsi adalah yang baik buat tubuh dan kelangsungan hidup kita.
Kalo kita tahu itu tidak baik atau merusak tubuh, maka akan kita hindari. Dengan demikian, kita menghargai tubuh ini dan juga Dia yang mempercayakannya kepada kita.
MS