Konsumsi Alpukat Rutin Kurangi Resiko Kena Penyakit Jantung

Written on 04/02/2022
Maria Shandi


Dear MS Friend,

Tidak semua lemak jahat dan harus dihindari. Misalnya, lemak yang berasal dari alpukat.

Studi terbaru menemukan bahwa konsumi alpukat secara rutin dapat menurunkan resiko penyakit kardiovaskular, termasuk jantung.

Alpukat dikenal sebagai salah satu buah yang kaya lemak sehat.

Studi oleh Journal of American Heart Association, meneliti 68 ribu wanita dari Nurses Health Study dan 41 ribu pria dari Professional Follow-up Study.

Di tahap awal, dilakukan kuesioner, lalu penelitian selanjutnya bertahap selama empat tahun.

Lewat rekam medis terakhir peserta, ditemukan peserta yang makan alpukat dua kali atau lebih dalam seminggu punya resiko terkena penyakit kardiovaskular 21% lebih rendah dari peserta yang tidak makan alpukat.

Namun, tentu diperlukan penelitian lebih jauh soal pola makan masing-masing peserta yang bisa menjadi bias.

Meski demikian, lemak tak jenuh dari tumbuhan terbukti baik untuk pola makan dan salah satu komponen penting untuk pencegahan penyakit jantung.

MS

 

Sumber: CNN Indonesia

Foto: Canva. com